Bisnis Musiman Menjelang Natal Dan Tahun Baru

Menjelang hari Natal dan Tahun baru, biasanya orang-orang bakal punya agenda atau acara tahunan yang memunculkan peluang -peluang bisnis musiman

Seperti apa bisnis musiman yang sering muncul di sekitar Natal dan Tahun Baru?

1 Bisnis keperluan BBQ

Tahun baru ga lengkap kalo ga pesta BBQ bareng temen-temen, Biasanya bakalan ada peningkatan permintaan arang, jagung bakar, daging, dan bumbu-bumbu BBQ buat pesta pergantian tahun, Nah, banyak orang yang memanfaatkan ini buat menjual keperluan tahun baru, mulai dari toko retail, Frozen food, hingga home industry

2 Hampers

Mirip kayak Lebaran, momen natalan biasanya dihiasi dengan tradisi saling memberi kado ke orang terdekat sebagai ucapan selamat natal dan tahun baru, Umumnya sih orang ingin memberi hampers yang berpenampilan cantik dan menarik, Biasanya ini jadi peluang bisnis bagi orang-orang kreatif untuk membuat hampers

3 Katering untuk Natal

Perayaan di malam Natal biasanya dilakukan dengan makan malam bersama keluarga atau orang terdekat, Tapi kebanyakan keluarga tidak punya cukup waktu untuk memasak karena kesibukan acara, apalagi kalau orangnya juga ga bisa masak, Ini sering dimanfaatkan oleh orang yang pinter masak buat jadi peluang bisnis

4 Kue Kering

Saat perayaan Nataru, biasanya juga banyak yang menyediakan kue kering sebagai pelengkap pesta Apalagi kalau ada anak-anak yang paling suka ama menu satu ini Buat kamu yang hobi bikin kue, momen Nataru juga bisa dijadikan peluang bisnis nih

5 Rental mobil dan penginapan

ga jarang juga momen tahun baru dimanfaatkan orang-orang buat melakukan traveling, naik gunung, atau menginap di Villa buat kamu yang punya properti di tempat wisata, bisa banget disewain buat menyambut tahun baru, Mobil dan motor yang nganggur juga bisa disewain buat wisatawan yang butuh kendaraan

Ada banyak bisnis musiman yang muncul di setiap momen-momen besar seperti Nataru

Kamu punya ide bisnis apa lagi nih buat momen ini?

Kamu juga harus memanfaatkan situasi dan kondisi untuk bisa mendapatkan keuntungan agar nantinya kamu bisa menghasilkan penghasilan lebih.